Selamat Datang di Website Resmi MTsN 16 Jakarta                    "Berkarakter Mulia, Berwawasan Global dan Berprestasi Unggul"                    Alamat : Jln. Gading Raya 1, RT.10/RW.14, Pisangan Timur, Kecamatan Pulo Gadung. Telepon : (021) 4750022 Email : admin@mtsn16jakarta.sch.id
MTsN 16 Jakarta

29 Mei 2023

PENILAIAN SEKOLAH SEHAT

Monitoring dan Pembinaan Model Sekolah Sehat yang ke dua dilaksanakan di MTsN 16 Jakarta Timur oleh team monitoring dari Puskesmas Kecamatan Pulogadung, pada Senin 29 Mei 2023.

Berjarak waktu 8 bulan sejak monitoring pertama 29 September 2022, team monitoring memberikan masukan evaluasi terhadap perkembangan kesesuaian indikator dengan kelengkapan data dan fakta yang dinilai pada bidang pendidikan kesehatan, bidang pelayanan kesehatan, pembinaan lingkungan sekolah sehat dan bidang manajemen UKS.

Didampingi panitia sekolah sehat MTsN 16 diantaranya Kepala Madrasah Sutriyanto dan KaUr Tu H. Zulkarnain, para wakil, staff, pembina UKS, pengurus KOMITE, pelatih PMR serta guru PJOK, team monitoring melakukan kunjungan lapangan meninjau langsung keadaan sarana prasarana di MTsN 16 yang terkait pembinaan sekolah sehat.

Menurut dr.Haris Melinda, sekolah dapat mengajukan permohonan bantuan ke KPKP Sudin Jakarta Timur untuk bibit tanaman obat, tanaman pangan serta bibit ikan, juga bisa mengajukan untuk pelatihan komposting.Secara keseluruhan team monitoring memberikan apresiasi atas adanya peningkatan di MTsN 16 Jakarta dalam memenuhi 4 indikator penilaian sekolah sehat.







18 Mei 2023

UJIAN SERTIFIKASI KELAS TAHFIDZ

Kamis, 18 Mei 2023 bertempat di meeting room gd. B dilaksanakan kegiatan ujian sertifikasi program Tahfidz MTsN 16 Jakarta Timur kelas 9 Tahun Pelajaran 2022 - 2023.

Sebanyak 31 peserta siswa kelas 9 F yang merupakan angkatan pertama kelas tahfidz metode HATAM - Hafal Tanpa Menghafal mengikuti ujian sesuai jadwal yang telah diatur pukul 09.00 sampai 12.00 WIB

Dua penguji dari lembaga HATAM ,yaitu ustadz Nabil dan ustadz Revi membagi peserta menjadi 2 kelompok, materi yang diuji ada 4 point yaitu : kekuatan hafalan, tajwid, irama hatam dan adabul qur'an.





11 April 2023

ASESMEN MADRASAH TP 2022/2023

Asesmen Madrasah ( AM ) di MTsN 16 Jakarta Timur Tahun Pelajaran 2022 - 2023 dilaksanakan 3 - 11 April 2023.

AM hari pertama diikuti oleh 189 siswa kelas 9A - 9F. terbagi ke dalam 9 ruang.

Kabid dan Kasi Kanwil Kemenag Propinsi DKI Jakarta melakukan kunjungan monitoring pelaksanaan AM di MTsN 16 Jakarta Timur.

Secara keseluruhan pelaksananaan AM berjalan lancar. Seluruh siswa mengerjakan AM dengan CBT -Computer Based Tes.

21 Maret 2023

RUWAHAN 1444 H

Acara Rowahan Akbar dan Khotmul Qur-an dalam Rangka Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadhan 1444 H diselenggarakan di aula Ulul Albab Selasa, 21 Maret 2023

Acara rowahan diawali dengan Pembacaan Sholawat oleh grup Hadroh dilanjutkan pembacaan Surat Yaasiin, Khotmul Qur-an ,Dzikir Tahlil serta doa Arwah .

Dalam sambutan Kord Keagamaan Drs. H.Zaenal Arifin menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua fihak yang telah memberi dukungan moril dan materiil sehingga acara dapat berjalan dengan baik.

Tausiyah Tarhib Ramadhan disampaikan oleh ustadz Ahmad Fikriyansyah, S.Si

Sedangkan doa penutup dipimpin oleh Mas'udi,S.Ag.

Diakhir acara seluruh siswa dan guru bersalaman saling mema'afkan.



26 Januari 2023

EXPO 2023

MTsN 16 Expo 2023 dibuka secara resmi ditandai dengan gunting pita oleh Kamad Sutriyanto didampingi wakamad, staff,dan panitia expo pada Kamis, 26 Januari 2023 di Aula Ulul Albab MTsN 16 Jakarta.

Ada banyak stand yang turut ambil bagian mempromosikan lembaganya di MTsN 16 expo diantaranya SMK IKIFA, SMK Muhammadiyah 6, SMA Al Hikmah, SMK Mandala Tiara Bangsa, SMK Tirta Sari Surya, Pesantren Al Hamid, Tridas, Pegadaian Syariah, Bank BJB, Bank BJBS, Biznet serta stand bazaar kuliner dari korlas 7dan 8 , OSIS dan Komite.

Pengunjung stand disajikan hiburan berupa pentas seni siswa kls 7 dan 8 MTsN 16 Jakarta.

Dalam rangkaian expo 16 selain pameran pendidikan diadakan juga kegiatan seminar pendidikan, dan sosialisasi sekolah lanjutan tingkat atas.